Tips Mengatasi Rasa Gugup / Nervous Sebelum Bernyanyi
Inilah tips bagimana cara mengatasi rasa gugup / nervous sebelum bernyanyi, monggo dibaca.
- Rasa gugup itu bisa membuyarkan fokus saat perform. Efeknya lirik Nge-blank, nafas pendek, salah tingkah, canggung gak jelas.
- Jadi sebetulnya yg terjadi bukan "lupa lirik" melainkan tiba2 nge-blank, padahal pas sebelum naik panggung udah mengingat2 lagi dan hafal
- Nafas tersengal karena jantung berdebar kencang. Ini bikin nafas pendek, nyanyi pun jadi ngos2an. Duh gak asik lah.
- Canggung, jaim, salting, adalah hal2 yg kerap terjadi dan bikin kita tidak fokus di panggung. Padahal performer musti PD bro/sis!
- Rasa gugup tidak pernah betul2 hilang 100% tp ya itulah bagian dari manggung. Excitement, adrenaline, dan terpenting, GREGET.
- Nikmati rasa gugup, syukuri bahwa kita punya kesempatan naik panggung untuk menghibur orang lain. Pekerjaan mulia nih!
- Tanpa rasa gugup, mungkin performance kita bakalan jadi gak seru, basi, dan ya itu tadi, gak ada greget.
- Nah sekarang ingat ini, sebelum kamu naik panggung dan nyanyi, selalu atur nafas dulu! Tenangkan diri, lemaskan otot. FOKUS.
- Menghindari panggung krn takut gugup, takut kritik, takut gagal, adalah perbuatan merugi. Rugi pengalaman! Padahal jam terbang penting.
- Have fun performing! And the audience will have fun with you.
Terkait : Tips Mengatasi Rasa Gugup / Nervous Sebelum Bernyanyi, Bagaimana Cara Mengatasi Rasa Gugup / Nervous Sebelum Bernyanyi, Mengatasi Gugup, Mengatasi Nervous, Demam Panggung, Grogi, Tidak Percaya Diri